Review Scarlett Yordianan Sea Salt Shampoo dan Conditioner



Hallo teman-teman, semoga teman-teman dalam kedaan sehat ya. Kali ini, aku mau membahas tentang Yordianan Sea Salt Shampoo dan Conditioner. Teman-teman punya masalah rambut seperti aku ga? bermasalah sama rambut yang berminyak, ketombean, dan akhir-akhir ini rontok.

Oke, kita bahas tentang produknya dulu ya... 

Aku tidak menyangka kalau shampoo dan conditioner ada yang dari air laut Yordania. Setahu aku, yang dari air asin Yordania itu hanya untuk masker wajah. Aku cobalah Scarlett Yordianan Sea Salt Shampoo dan Conditioner, selain penasaran hanya Scarlett yang baru mengeluarkan produk dari Yordianan Sea Salt. Yordiana Sea Salt Shampoo dengan aroma magnolia, sedangkan conditionernya dengan aroma Evening Primrose (bunga sedap malam).

Kandungan sea salt 


  • Menyerap minyak berlebihan pada kulit kepala

  • Membantu mengatasi penumpukan kotoran yang melekat di kulit kepala

  • Membantu membuka kutikel rambut sehingga perawatan selanjutnya akan menyerap dengan baik

Manfaat sea salt 

  • Mengontrol kadar minyak pada kulit kepala

  • Membersihkan kulit kepala

  • Menguatkan akar rambut

  • Memberikan volume pada rambut

  • Mencegah rambut rontok dan bercabang

  • Menyehatkan folikel rambut dan kulit kepala

  • Membuat rambut lebih berkilau

Pada bagian depan tertera nama produk dengan key ingredients. Bagian belakang tertera  full ingredients, expired date, barcode tanda keaslian, beserta nomor BPOM. Jadi, ga usah khawatir ya, karena sudah ada ijin dari BPOM dan produknya aman. Untuk pemakaiannya bisa di pakai sama usia minimal 13 tahun, dan aman untuk ibu hamil dan menyusui. Dan juga tidak ada animal tested ya, dan harga shampoo maupun conditioner harganya 75.000

Review

Seperti yang aku sebutkan di atas, aku selalu bermasalah sama rambut aku yang berminyak. Setelah memakai shampoo dan conditionernya entah kenapa sudah tidak ada lagi minyak yang berlebih di rambut. Biasanya, aku keramas dua hari sekali setelah keesokkan hari aku keramas, aku tidak merasa rambut aku lepek lagi dan tidak ada kotombe basah yang ada di rambut aku. Semakin ringan, dan rontok di rambut aku berkurang.
Aku suka sama aroma shampoo dan conditionernya, setelah aku buka tutup shampoonya aromanya bikin segar dan tidak berhenti untuk mencium aromanya. Di tambah, aroma shampoo dan conditionernya itu tahan lama.
Jika teman-teman ingin memesannya, bisa cek di Instagram Scarlett Whitenning atau bisa di Shoppe dan Whatsapp pastikan di official storenya.
Oke, teman-teman itu pembahasan aku tentang Scarlett Yordianan Sea Salt Shampoo dan Conditioner. Ga mau ke lain hati nih setelah mencobanya hehhehehe


Comments